Dusun Suak selais terletak di Kampung Pinang Sebatang Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak sri Indrapura. Lokasinya terletak 8 Km dari Kec.Tualang, kurang lebih 73 Km dari pusat kota Siak sri Indrapura dan 65 KM dari Pusat Kota Pekan Baru. Nama Dusun Suak Selais diambil dari nama suak atau anak sungai yang terhubung langsung ke sungai Siak yang mana orang tua terdahulu memberi nama suak selais . Pada tahun 2016 setelah pemekaran dari dusun pinang kampai dengan hasil musyawarah Penghulu Bambang Saputra. SH.MH menetapkan dan memberi nama Dusun Suak Selais.
Dusun Suak Selais salah satu dari empat Dusun yang ada di Kampung Pinang Sebatang. Dusun ini terletak pada lokasi yang strategis, yaitu terletak di Pinggiran sungai Siak dan bersebelahan dengan perusahaan raksasa PT. INDAH KIAT PULP & PAPER.usun ini memiliki potensi pertanian , perindutrian. Dari segi pertanian, lahan persawahan dan perkebunan sayur mayur di dusun ini sangatlah subur.
Wilayahnya yang berada pada pinggiran sungai Siak. menjadikan tanah di wilayah ini sangat cocok untuk daerah pertanian disamping itu berdekatan dengan perusahaan terbesar di Asia yaitu PT. INDAH KIAT PULP & PAPER yang mana sebagian besar warga bekerja di Perusahaan tersebut. Di Dusun Suak Selais terdapat juga tempat rekreasi yang di kelola Pemerintah Kampung Pinang Sebatang yaitu Pujasera Laila Raja. Pujasera Laila Raja adalah tempat favorit masyarakat Kec. Tualang bahkan dari daerah lain datang berkunjung untuk melepaskan penat menikmati Kuliner yang di sajikan pedagang pedagang yang sebagian besar adalah warga pinang Sebatang. Sambil menikmati luasnya Sungai siak dimana kapal kapal melintasi dalam nya sungai siak.
Puja sera Laila Raja
Kegiatan sosial kemasyarakatan di Dusun Suak Selais terbina sangat baik. Kegotongroyongan masih menjadi tradisi yang dibina dengan baik oleh warga di dusun ini. Kerukunan warga menjadikan dusun ini sangat nyaman ditempati. Walaupun perbedaan kondisi sosial-ekonomi maupun agama, masyarakat dusun ini menjadikan perbedaan tersebut menjadi suatu sisi positif yang dilandasi dengan tenggang rasa yang tinggi.
Kondisi Geografis
Kampung Pinang Sebatang terletak antara 438.000 – 438.500 mT dan 9.154.200 – 9.155.400 mU. Luas total Kampung Pinang Sebatang adalah 597.447 m2. Kampung Pinang Sebatang terdiri atas 4 Dusun, yaitu Dusun Suak Selais , Dusun Pinang Kampai dan Dusun Harapan Baru. Dusun Sekar Mayang. Dusun Suak Selais terdiri dari 2 RW dan 6 RT
Secara administatif Dusun Suak Selais adalah :
Sebelah barat adalah Dusun Pinang Kampai, Sebelah timur Dusun Sekar Mayang , Sebelah selatan Dusun Harapan Baru
2. Kependudukan
Dusun Suak Selais memiliki jumlah Kepala Keluarga sejumlah 268 KK. Jumlah Penduduk dusun ini sebanyak 1212 jiwa. Terdiri dari 609 jiwa berjenis kelamin laki-laki dan 603 jiwa berjenis kelamin perempuan. Struktur penduduknya adalah sebagai berikut
3. Sosial, Ekonomi dan Budaya
Dusun Suak Selais memiliki penduduk yang mayoritas beragama Islam, setelah itu beragama Kristen dan Khatolik. Kerukunan beragam di dusun ini terbina dengan baik.
Budaya yang ada dalam masyarakat masih terjaga dengan baik. Tradisi -tradisi seperti syukuran, tahlilan, dan berbagai upacara adat Melayu masih terjaga dengan baik di dusun ini.
Sebagian besar Penduduk di Dusun Suak Selais bermata pencaharian sebagai Karyawan IKPP, Buruh Kontraktor dan Buruh Pelabuhan dan sebagiannya sebagai Petani. Namun hampir semua penduduk di dusun ini memiliki lahan pertanian, walaupun pekerjaan utama mereka bukanlah petani. Selain di sektor pertanian, Penduduk di dusun ini memiliki usaha sampingan di sektor perikanan dan peternakan.
4. Sarana dan Prasarana
Dusun Suak Selais memiliki sarana prasarana sebagai berikut :
Masjid : 0 buah
Mushola : 1 buah
Gereja : 2 buah
MDA . : 1 buah
Rumah Babinkantipmas: 1 buah
Polindes. : 1 buah
Pujasera Laila Raja. : 1 Unit
Mhd.Binsar Simatupang
Mantap, semoga jaya
BalasHapus